Messi Raih Gelar Individu ke-66

BUENOS AIRES, - Luar biasa. Pencapaian Lionel Messi sebagai pemain sepak bola semakin memesona. Setelah meraih Bola Emas saat membawa Barcelona menjuarai Piala Dunia Klub lawan Santos, kini pemain 24 tahun itu mendapat gelar Olimpia de Oro. Ini merupakan gelar individu ke -66 yang ia raih selama kariernya.

Olimpia de Oro merupakan penghargaan yang diberikan para penulis olahraga Argentina. Penghargaan itu diberikan kepada olahragawan yang dianggap memiliki karakter kuat dan mengangkat nama negara. Pada 2010, gelar ini diraih Luciana Aymar (kapten timnas hoki Argentina). Sedangkan gelar 2009 diraih pemain tenis Argentina, Juan martin del Potro.

Ini pertama kalinya Messi meraih gelar tersebut. Namun, penghargaan itu menggenapi gelar ke-66 selama kariernya.

"Aku sangat bahagia dan bangga atas penghargaan itu. Terima kasih Tuhan. Aku sudah meraih hampir semua gelar di seluruh dunia. Tapi, aku tak pernah meraih gelar ini (Olimpia de Oro) di Argentina," kata Messi.

Tak hanya itu, Messi juga berpeluang besar kembali meraih gelar Ballon d'Or, penghargaan buat pemain terbaik dunia. Selama ini, ia konsisten menunjukkan kehebatannya di lapangan hijau.


Gelar-gelar Messi:
FIFA Ballon d'Or: 1 (2010)
Ballon d'Or (Pemain Terbaik Eropa): 1 (2009)
Pemain Terbaik Dunia: 1 (2009)
Pemain Terbaik La Liga: 3 (2009, 2010, 2011)
Pemain Terbaik LFP: 3 (2009, 2010, 2011)
Penyerang Terbaik LFP: 3 (2009, 2010, 2011)
Top skorer La Liga: 1 (2010)
Top skorer Copa del Rey: 1 (2011)
Pemain Asing Terbaik di La Liga: 3 (2007, 2009, 2010)
Pemain Ibero-American Terbaik di La Liga: 4 (2007, 2009, 2010, 2011)
Sepatu Emas Eropa (pencetak gol terbanyak di Eropa): 1 (2010)
Pemain Terbaik UEFA di Eropa: 1 (2011)
Pemain Terbaik Klub UEFA: 1 (2009)
Top Skorer Liga Champions: 3 (2009, 2010, 2011)
Penyerang Terbaik Liga Champions: 1 (2009)
Man of the Match Final Liga Champions: 1 (2011)
UEFA Team of the Year: 3 (2008, 2009, 2010)
FIFA/FIFPro World XI: 4 (2007, 2008, 2009, 2010)
Bola Emas FIFA Club World Cup (Piala Dunia Klub): 2 (2009, 2011)
Pemain Terbaik Piala Dunia U-20: 1 (2005)
Top Skorer Piala Dunia U-20: 1 (2005)
Pemain Muda Terbaik Copa America: 1 (2007)
ESM Team of the Year: 5 (2005–06, 2007–08, 2008–09, 2009–10, 2010–11)
Onze d'Or: 2 (2009, 2010)
Pemain Terbaik Dunia: 2 (2009, 2011)
Pemain Muda Terbaik Dunia: 3 (2006, 2007, 2008)
Pemain Muda Terbaik Dunia versi FIFPro: 3 (2006, 2007, 2008)
Bravo Award: 1 (2007)
Tuttosport Golden Boy: 1 (2005)
Marca Leyenda: 1 (2009)
Pemain Terbaik Argentina: 5 (2005, 2007, 2008, 2009, 2010)
Top Skorer Dunia versi IFFHS: 1 (2011)
Olimpia de Oro: 1 (2011)
sumber : bola.kompas.com
== 
hanya 1 quote yang bisa menggambarkan Messi saat ini..


Hristo Stoichkov : "Jika dulu kalian harus menghentikanku dengan 1 pistol, maka sekarang kalian membutuhkan 1 buah machine-gun untuk menghentikan Lionel Messi."

Visca El Pulga :D
Previous
Next Post »